Laman

PERENCANAAN STRATEGIK DAN PROSES PEMASARAN

PERENCANAAN STRATEGIK DAN PROSES PEMASARAN

Perencanaan strategik adalah proses untuk mengembangkan strategi formal demi kelangsungan hidup dan pertumbuhan jangka panjang. Biasanya, proses ini termasuk mendefinisikan misi perusahaan dan menetapkan tujuan serta sasaran dalam rencana strategi rencana jangka panjang, dan rencana tahunan. Tidak semua perusahaan menggunakan perencanaan formal; masih ada banyak perusahaan lain yang tidak menggunakan dengan baik. Sebenarnya kalau dilakukan dengan baik perencanaan formal menawarkan beberapa manfaat. Perencanaan formal mendorong manajemen untuk berfikir kedepan secara sistematik, membuat sasaran dan kebijakan menjadi lebih tajam, mendorong koordinasi yang lebih baik atas berbagai usaha, dan memberikan standard kinerja yang lebih jelas.

Suatu bagian kunci dari proses perencanaan adalah mengembangkan portfolio bisnis yang konsisten dengan misi perusahaan. Teknik analisitik spesifik dapat digunakan, seperti :

  1. - Matriks pertumbuhan pangsa pasar Boston consulting group dan kisi bisnis strategik general electric.

Teknik ini mengilustrasikan aspek setiap bisnis yang berbeda dalam portfolio, dan dapat membantu dalam pengambilan keputusan mengenai berapa banyak dukungan yang harus diberikan pada bisnis yang berbeda. Akan tetapi pendekatan matriks seperti itu memunyai kelemahan. Pendekatan seperti itu sering suit untuk dipergunakan dan memfokuskan pada bisnsis saat ini, hanya  sedikit memberi saran untukperencanaan masa depan. Mengembangakan strategi pertumbuhan  dapat dibantu oleh kisi perluasan produk/ pasar yang mengemukakan empat kemungkinan jalan pertumbuhan : penetrasi pasar, pengembangan pasar, pengembangan psar, pengembangan produk dan diversifikasi.

Aspek penting lain dalam proses perencanaan adalah pengembangan strategi dan rencana fungsional. Setelah sasaran strategi ditentukan, setiap unit bisnis harus menyiapakan satu perangkat rencana fungsional yang mengkoordinasikan aktifitas pemasaran, keuangan, manufaktur dan departemen lain. Setiap departemen ini memunyai pandangan berbeda mengenai sasaran aktivitas mana yang paling penting. Departemen pemasaran menekankan sudut pandang konsumen, tetapi harus bekerja secara efekti dengan para manajer dari fungsi lain untuk mencapai sasaran perusahaan secara keseluruhan.

Proses pemasaran menyesuaikan kebutuhan konsumen dengan kemampuan dan tujuan perusahaan konsuemen berada dipusat proses pemsaran. Perusahaan harus menganalisis pasar, membaginya menjadi kelompok logis lewat proses segmentasi pasar dan memilih segmen yang paling baik dilayani. Ini adalah konsumen sasaran perusahaan. Perusahaan kemudian merancang bauran pemsaran utnuk membedakan produknya, meciptakan keunggulan bersaing lewat pemosisisian pasar yang efektif.

Terdapat banyak langkah untuk mengelola usaha pemasaran. Setiap bisnis harus menyiapakan rencana pemasaran. Setiap bisnis harus menyiapkan rencana pemasaran untuk produk, merek, dan pasarnya. Bagian utama dari rencana pemasaran adalah ringkasan eksekutif, situasi pemasaran saat ini ancaman dan peluang, program tindakan, serta anggaran pengendalian.

Rencana pemasaran, betapapun bagusnya hanya efektif bila diimplentasikan dengan tepat. Hal ini mengharuskan strategi pemasaran diterjemhakan menjadi rencana tindakan efektif, yang menentukan tugs mana yang penting, menentkan organ tertentu  untuk melaksanakannya, dan membuat jadwal perencanaan sumber daya manusia yang baik penting untuk mempertahankan implemetasi efektik. Struktur organisasi departemen pemasaran juga mempengaruhi cara rencana diimplemetasikan.


Akhirnya organisasi pemasaran memonitor dan menyesuaikan rencana itu lewat proses pengendalian pemasar. Adanya pengendalian memastikan bahwa laba dan sasaran volume tahunan akan terpenuhi dan rencana jangka pendek memang tepat. Pengendalian strategik memastikan bahwa aspek rencana jangka panjang, termasuk sasaran, strategi, dan sistem terus cocok dengan lingkungan pemasaran saat ini dan yang diantisipasi melaksanakan audit pemasaran secara periodik memberikan cara untuk memformalkan aspek-aspek pengenalian pemasaran ini.

eksisna

About eksisna

Komitmen, pengetahuan, pengalaman dan kepedulian kami siap memfasilitasi demi tercapainya tujuan dari tiap-tiap individu yang mempercayakan kepada kami.

Subscribe to this Blog via Email :